WISATA BELANJA

Wisata Belanja

Kampung Trusmi adalah pusat industri batik dan wisata kuliner Cirebon terpelihara. Tidak hanya wisatawan lokal yang datang ke kampung ini, tetapi pelancong dari mancanegara seperti Jepang, Amerika, dan Australia.Kampung Trusmi terletak di Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon, yaitu sekitar 4 km dari Kota Cirebon kearah barat menuju Kota Bandung. Di desa Trusmi dan sekitarnya terdapat lebih dari 3000 tenaga kerja atau pengrajin batik. Tenaga kerja batik tersebut berasal dari beberapa daerah yang ada di sekitar desa Trusmi, seperti dari desa Gamel, Kaliwulu, Wotgali dan Kalitengah

Batik Trusmi

Batik Trusmi berhasil menjadi ikon batik dalam koleksi kain nasional. Batik Cirebon sendiri termasuk golongan Batik Pesisir, namun juga sebagian batik Cirebon termasuk dalam kelompok batik keraton. Hal ini dikarenakan Cirebon memiliki dua buah keraton yaitu Keratonan Kasepuhan dan Keraton Kanoman, yang konon berdasarkan sejarah dari dua keraton ini muncul beberapa desain batik Cirebonan Klasik yang hingga sekarang masih dikerjakan oleh sebagian masyarakat desa Trusmi diantaranya seperti Mega Mendung, Paksinaga Liman, Patran Keris, Patran Kangkung, Singa Payung, Singa Barong, Banjar Balong, Ayam Alas, Sawat Penganten, Katewono, Gunung Giwur, Simbar Menjangan, Simbar Kendo dan lain-lain

Cirebon Superblock

adalah pusat perbelanjaan terbesar di Kota Cirebon, Jawa Barat saat ini dengan luas 6 ha. Superblock ini menerapkan sistem 4 in 1. Sistem ini adalah sistem pembangunan mal, hotel, perkantoran, dan ruko di dalam 1 area. Setiap bangunan atau blok didesain dengan gaya arsitektur yang modern dan masa kini. Proyek ini menjadikan suasana kota Cirebon lebih berkarakter dengan ciri-ciri khas yang unik dan tiada duanya. Cirebon Superblock dibangun dan dikelola oleh PT Karya Bersama Takarob, salah satu anggota PT Pintu Air Mas Group.
Mal

CSB mall adalah pusat kehidupan dan hiburan yang yang menjanjikan suasana menyenangkan tanpa ragu-ragu. Mal ini bersusun 5 lantai, yakni: Lower Ground Floor, Ground Floor, Upper Ground Floor, Lantai 1, dan Lantai 2. Fasilitas belanja dan kebutuhan keluarga akan terasa lebih dekat, terutama setelah tenant-tenant besar telah bergabung disini. Mereka termasuk Hypermart, Matahari Dept Store, Cinema XXI, Fun World ,Hammer ,The Executive ,Gosh ,The Body Shop ,Giordano ,Crocs ,Logo Jeans ,X8 ,Number 61 ,3second ,Bellagio ,Polo Ralph Lauren ,Minimal ,Rodeo ,Optik Tunggal ,Optik Melawai ,De Colony ,dsbUntuk kebutuhan-kebutuhan lainnya, jangan dikuatirkan. Puluhan tenant lainnya seperti restaurant, food court, toko-toko electronic, retail, bowling, bilyard center, dsb, siap berdagang setiap hari. Kebutuhan sehari-hari, ringan atau berat, dapat ditemukan di dalam pusat perbelanjaan yang maju dan serba lengkap.

Grage Mall adalah pusat perbelanjaan di Crebon. Mal ini didirikan pada tahun 1995 Mal ini terdiri dari 3 lantai dengan penyewa - penyewa yang sudah terkenal sebagai perusahaan besar baik skala nasional maupun internasional.
Di mal ini terdapat beberapa cabang franchise seperti Matahari Department Store dan Foodmart untuk memenuhi kebutuhan warga Cirebon dan sekitarnya.
Batik Motif Mega Mendung

0 komentar:

Posting Komentar

FIND US ON FACEBOOK